7 Pertimbangan Sebelum Memilih Audio Sound System untuk Night Club

Saat seseorang berkunjung ke sebuah klub malam, pastinya mereka mencari suasana yang ramai dengan alunan musik menggebu-gebu untuk kabur sejenak dari kesibukan sehari-hari. Namun, audio sound system yang terlalu keras juga bisa mengganggu pengunjung dan membuat mereka tidak ingin berkunjung lagi. Oleh karena itu, perencanaan sound system dalam ruangan untuk klub malam adalah salah satu hal utama yang harus Anda pertimbangkan saat menjalankan bisnis ini.

Selain mengenai hal tersebut, ada banyak faktor lainnya yang perlu Anda pertimbangkan saat merencanakan sound system pada klub malam. Pastinya, semua itu dilakukan untuk tujuan yang sama, yaitu agar para pengunjung bisa bersenang-senang menikmati malam dengan nyaman. Nah, inilah tujuh pertimbangan utama sebelum Anda memilih audio sound system untuk klub malam.


Kualitas Audio yang Dihasilkan

Bagaimanapun juga, pastinya kualitas audio yang dihasilkan menjadi hal utama yang harus diperhatikan saat merancang sound system dalam ruangan. Agar pengunjung betah berada di dalam klub malam, Anda perlu memasang audio sound system yang bisa menghasilkan suara jelas tanpa distorsi yang mengganggu. Suara yang kurang jelas tidak hanya mengganggu pengunjung, tapi juga menciptakan atmosfer yang tidak menyenangkan.

Selain suara yang harus jelas, volume audio juga perlu dipikirkan. Carilah audio sound system yang bisa mengeluarkan feel menggebu-gebu tanpa perlu mengencangkan volume secara berlebihan. Dengan begitu, potensi suara pecah juga bisa berkurang sehingga kualitas audio terjaga.

Alasan lain mengapa kualitas audio menjadi faktor utama yang perlu dipertimbangkan adalah, hal tersebut juga akan memengaruhi keinginan musisi atau DJ populer untuk tampil di tempat tersebut. Padahal, mengundang mereka untuk tampil adalah salah satu cara terbaik untuk menarik pengunjung baru ke klub malam tersebut.

Ketahanan Perangkat Audio Sound System

Selain kualitas, ketahanan atau keawetan suatu perangkat audio sound system juga perlu dipertimbangkan. Perangkat tersebut akan menyala selama beberapa jam setiap harinya dengan volume yang tidak kecil. Jadi, pastikan Anda memilih perangkat audio yang telah teruji ketahanannya.

Ketahanan perangkat yang dimaksud juga merujuk pada ketahanannya terhadap faktor eksternal. Faktor eksternal ini contohnya adalah benturan, cipratan air, atau gangguan lainnya yang mungkin diterima oleh perangkat. Jadi, carilah perangkat yang tahan banting, terutama jika harus diletakkan dalam jangkauan pengunjung yang mungkin akan turun ke dance floor sambil membawa minuman.

Pilih Tipe Passive Speaker

Passive speaker adalah perangkat audio yang tidak memiliki built-in amplifier. Dengan begitu, pemilik klub malam bisa menyimpan amplifier jauh dari jangkauan pengunjung, tapi mudah diakses oleh staf. Selain itu, pemasangan passive speaker juga relatif lebih mudah dan praktis sehingga Anda juga bisa menghemat budget instalasi.

Sesuaikan dengan Kondisi Ruang Club

Saat merencanakan sound system dalam ruangan, pastinya hal lain yang perlu diperhatikan adalah ruangan tersebut. Terkadang, kualitas audio yang terdengar oleh pengunjung menjadi buruk bukan karena kualitas perangkat yang murahan, melainkan karena ruangan tempat audio sound system tersebut tidak mumpuni.

Masalah umum yang terjadi adalah ruangan yang terlalu besar sehingga menyebabkan gema, atau dinding yang keras dan rata sehingga pantulan suara menyebabkan reverb. Untuk itu, solusinya adalah penggunaan perawatan akustik seperti panel akustik, diffuser, atau komponen lainnya.

Selain itu, Anda juga perlu memikirkan bagaimana agar sound system dalam ruangan tidak bocor ke luar ruangan. Bocornya suara ini dapat menyebabkan penduduk sekitar terganggu, sehingga muncul komplain yang bisa saja merugikan klub malam.

Hitung perkiraan tagihan listrik

Audio sound system yang profesional pastinya membutuhkan listrik yang besar. Oleh karena itu, Anda tidak boleh mengesampingkan perkiraan tagihan listrik yang akan datang saat Anda akan memasang suatu perangkat audio.

Daya Listrik yang Harus Disiapkan

Selain tagihan, Anda juga perlu memikirkan berapa daya yang dibutuhkan oleh perangkat yang akan Anda pasang. Jika daya yang diterima oleh perangkat kurang atau tidak sesuai, maka akan mengakibatkan berkurangnya kualitas audio. Jangan sampai Anda sudah menggunakan sound system dalam ruangan yang terbaik, tetapi terdapat kesalahan instalasi listrik yang membuat daya yang diterima perangkat menjadi kurang.

Biaya yang Dibutuhkan Untuk Pembelian dan Pemasangan

Terakhir, pastinya adalah biaya untuk membeli perangkat beserta pemasangannya di klub malam milikmu. Tentu saja, semakin mahal perangkat, maka kualitas suara yang dihasilkan juga semakin baik. Tetapi, bukan berarti Anda harus menggunakan perangkat termahal. Tentu saja itu semua tergantung dari kebutuhan serta faktor-faktor lainnya.

Bingung karena ternyata ada banyak hal yang perlu dipertimbangkan saat akan menata sound system dalam ruangan klub malam? INDOPROAV-lah solusinya! INDOPROAV tidak hanya menawarkan servis konsultasi audio sound system, tetapi juga demo produk, implementasi, hingga pelayanan purnajual. Untuk informasi lebih lengkap, silahkan hubungi kami!